Jika Road Poneglyph menunjukkan lokasi Raftel maka Poneglyph biasa untuk apa?

Road Poneglyph

Di anime One Piece, terdapat Poneglyph biasa (berwarna abu-abu seperti batu biasa) dan Road Poneglyph (berwarna merah). Poneglyph diketahui keberadaan setelah Luffy dkk mencapai Arc Arabasta.
Untuk Road Poneglyph,diketahui setelah Luffy dkk sampai di Arc Zou. Di Arc Zou diketahui bahwa Road Poneglyph menceritakan bagaimana untuk mencapai pulau terakhir Raftel.
Dalam pemahaman Luffy, untuk bisa menjadi raja bajak laut maka harus mencapai Pulau Raftel dimana harta karun One Piece berada.
Jika Road Poneglyph sudah bisa menunjukkan pulau Raftel, maka apa kegunaan dari Poneglyph biasa? Mari kita bahas
Poneglyph biasa di Arc Arabasta
Ketika di Arc Arabasta, Robin yang saat itu masih berstatus sebagai Miss All Sunday memaksa raja arabasta untuk menunjukkan Poneglyph. 
Setelah membacanya Robin mengetahui tentang adanya senjata kuno bernama Pluton yang dicari-cari Crocodile. 
Dan akhirnya diketahui bahwa Pluton adalah sebuah kapal ketika di Arc Water Seven. Selain itu dia juga menyebutkan sejarah dari kerajaan Arabasta.
Poneglyph Biasa du Arc Skypiea
Ketika menemukan Poneglyph biasa di Pulau Langit (arc Skypiea). Poneglyph tersebut menceritakan tentang senjata Kuno bernama Poseidon yang akhirnya diketahui bahwa Putri duyung Shirahoshi merupakan Poseidon.
Atas dasar itu, mimin pikir kegunaan Poneglyph biasa adalah menceritakan sejarah dari abad kekosongan maupun menceritakan tentang senjata kuno maupun pembuatan senjata Kuno tersebut.
Road Poneglyph di Arc Fishman Island
Sampai sekarang, Robin belum menceritakan kepada Luffy tentang apa yang dibacanya di Poneglyph mengenai senjata Kuno ataupun sejarah abad kekosongan. 
Sehingga Kita masih belum tahu apa hubungan Poneglyph biasa yang menceritakan sejarah abad kekosongan dan senjata Kuno dengan Road Poneglyph yang menceritakan tentang Raftel.
Apakah mungkin terdapat senjata Kuno di Raftel? Atau mungkin sebagian cerita di Poneglyph biasa hanya bisa ditemukan di Raftel? Entahlah mimin tidak begitu tahu. Yang pasti kedua Poneglyph tersebut memiliki hubungan.
OPlovers punya pendapat lain?
Oleh : AltairGate


Baca Juga
Related Post

Top Post Ad

Below Post Ad